Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyambut positif sukses timnas Indonesia melangkah ke putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Meski harus melakoni lawan-lawan tangguh, Erick yain timnas akan bermain habis-habisan dan siap tempur demi tiket ke fase final kualifikasi.

Timnas Indonesia kembali berpesta gol ke gawang Brunei Darussalam pada putaran pertama. Pasukan Shin Tae-yong berjaya 6-0 pada leg kedua di Hassanal Bolkiah National Stadium, Selasa (17/10/2023).

Sebelumnya Tim Garuda juga menang setengah lusin gol pada pertemuan pertama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (12/10/2023). Unggul agregat 12-0, timnas melangkah ke putaran kedua kualifikasi dan masuk Grup F bersama Irak, Vietnam, dan Filipina.

“Kami respek dengan lawan yang sudah menanti di Grup F. Namun timnas Indonesia dalam kondisi siap tempur melawan Irak, Vietnam, dan Filipina demi tiket ke putaran final kualifikasi,” ujar Erick Thohir pada keterangan tertulisnya.

Erick menegaskan setiap lawan di grup F adalah lawan yang tangguh. Namun, Erick optimistis timnas Indonesia memiliki kualitas dan kapasitas untuk bersaing merebut tiket ke babak final kualifikasi.

“Kami juga yakin dengan kualitas timnas Indonesia siap bertempur dengan lawan manapun,” tegas Erick.

 

Timnas Indonesia Kembali Cukur Brunei Darussalam

 

 

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *